Universitas Prasetiya Mulya

Profesor Adjunct

Prof. Dr. Andreas Bund

Kepala Grup Electrochemistry and Electroplating at Technische Universität Ilmenau

Prof. Dr. Andreas Bund, Kepala Grup Elektrokimia dan Elektroplating di Technische Universität Ilmenau, telah ditunjuk sebagai Profesor Adjunct di School of Science, Technology, Engineering, and Mathematics, Universitas Prasetiya Mulya. Prof. Bund menyelesaikan gelar doktoralnya di University of Saarland dengan gelar Doctor Rerum Naturalium (Dr.rer.nat).

Bidang penelitian beliau mencakup penyimpanan dan konversi energi secara elektrokimia, elektroplating, cairan ionik, simulasi numerik, serta magnetohidrodinamika. Beliau telah menerima berbagai penghargaan bergengsi, seperti Dr.-Eduard-Martin Award dari Friends and Promoters of the University of Saarland, Heinz-Leuze Award, serta gelar Doktor Honoris Causa dari University Dunarea de Jos din Galati (Rumania). Selain itu, Prof. Bund juga memegang posisi eksekutif dalam berbagai organisasi terkemuka, termasuk The Electrochemical Society.