Cerita Prasmul
SBE Expert Exhibition: Menjawab Fenomena Dunia Bisnis Melalui Kajian Riset

SBE Expert Exhibition: Menjawab Fenomena Dunia Bisnis Melalui Kajian Riset

BSD, Tangerang – Business Venture and Development Institute (BVDI) Prasetiya Mulya menyelenggarakan sharing session bertajuk SBE Expert Exhibition, pada Selasa (27/3) di Auditorium Universitas Prasetiya Mulya. Dalam acara ini, sejumlah pelaku bisnis di tanah air hadir untuk mendengarkan hasil riset para Faculty Member School of Business and Economics Prasetiya Mulya, serta mendapatkan insight teraktual bagi pemajuan dunia bisnis di Indonesia.

Drs. Suherman Widjaja, M. Bus. Acc. Fin selaku moderator membuka acara SBE Expert Exhibition.

Hadirnya Business Venture and Development Institute (BVDI) Prasetiya Mulya turut membawa angin segar bagi khazanah keilmuan para insan dan komunitas bisnis. Hal tersebut ditunjukan dari tujuan berdirinya lembaga ini untuk fokus memberikan pengetahuan bisnis melalui coaching, konsultasi, serta pelatihan yang dilakukan bagi pelaku bisnis.

Acara SBE Expert Exhibition dihadiri oleh para pebisnis lintas industri di Indonesia.

“Di tahun 2017 ini, banyak sekali transformasi yang terjadi di dunia bisnis, dimana banyak korporasi mengalami penurunan, sementara banyak bisnis baru berbasis digital yang berjaya. Dari sini ada fenomena dan pola-pola yang perlu dijawab melalui kajian dan riset,” jelas Eko Suhartanto, Ph.D selaku FM yang terlibat dalam acara SBE Expert Exhibition.

Eko Suhartanto, Ph.D menyampaikan sambutan dalam acara SBE Expert Exhibition yang diadakan BVDI Universitas Prasetiya Mulya.

Dengan fenomena yang ada, para akademisi di Prasetiya Mulya berdiskusi untuk mencari pola-pola untuk menjawab anomali yang terjadi. Ia menambahkan, “Hasil penelitian yang dilakukan BVDI merupakan salah satu kontribusi kami bagi pemajuan industri. Disisi lain, melalui ajang ini para akademisi juga bisa mendapatkan update terkini tentang apa yang terjadi di dunia bisnis dari para pemainnya,” tutup Eko dalam sambutannya.

Akademisi dan pebisnis yang hadiri dalam acara SBE Expert Exhibition.

SBE Expert Exhibition menampilkan 9 hasil riset Faculty Member Prasmul, dengan topik yang menarik dan aplikatif bagi kondisi dunia usaha saat ini. Diantaranya adalah:

Valuation Strategies Series in Company: Share Holders, Brand, and Customers – Hasil riset Prof. Agus. W. Soehadi, Ph.D

Disruption: Know Your Customer and How to Deal With – Hasil riset Drs. Suherman Widjaja, M. Bus. Acc. Fin

Gen Z and their uniqueness: How to Engage Gen z in Learning – Hasil riset Arief Budiman, Msi.

Corporate Entrepreneurship: Encouraging Entrepreneurial Culture – Hasil riset Eko Suhartanto, Ph.D

Gen Y and Green Product Purchase – Hasil riset Handyanto Widjojo, MM & Bernardinus Realino Yudianto, MIB

Do We Need Brand in This Digital Era? – Hasil riset Fredy Utama, MM

Effective Financial Decision-Making Approach in Investments – Hasil riset John Iwan Kusno, M.Ak. CFP

Data Protection and Privacy in Business – Hasil riset Ridha Aditya Nugraha, S.H., LL.M

 

Add comment

Translate »