Artikel ini ditulis oleh peserta Ceritaprasmul Competition dan telah melalui suntingan minor tanpa mengurangi gaya penulisan serta pesan.
—
Seberapa sadarkah kamu akan kemampuan yang selama ini kamu miliki?
Seiring bumi berputar pada porosnya, sejumlah riset membuktikan bahwa beberapa anak dikelas memiliki kemampuan super yang unik dan menarik. Penasaran apa saja kemampuan super tersebut? Arahkan bola matamu pada tulisan di bawah ini!
The Culinarist
Beberapa anak di kelas memiliki indra pengecap diatas rata-rata. Anak- anak seperti ini biasanya akan berkeliling seputar kelas S1 Universitas Prasetiya Mulya saat istirahat sembari mencicipi bekal rekan kelasnya.
The Thinker
Anak yang memiliki kemampuan ini mayoritas duduk dibelakang kelas. Mereka menghabiskan waktu membuka ceritaprasmul.com dan bermeditasi dengan menutup mata dan meletakkan kepala diatas meja.
The Fisher
Kemampuan langka dan amat berbahaya. Anak dengan kemampuan ini 90% adalah laki-laki. Mereka mampu memancing amarah guru-guru Prasetiya Mulya dengan cara beragam, seperti membuat kegaduhan.
The Teaser
Untuk kemampuan yang satu ini, biasanya dieksekusi oleh gadis rupawan. Mereka adalah penangkal guru-guru killer. Dapat digunakan untuk menunda jadwal ulangan.
The Escapist
Beberapa anak dengan kemampuan ini biasa melakukan kemampuannya bergerombol. Mereka dapat menghilang saat jam pelajaran membosankan. Biasanya diawali dengan izin ke kamar kecil.
Nahh!! Itu dia beberapa potensi langka yang mungkin kamu miliki, namun belum kamu sadari!
—
Gregory Matthew
IG: @gregorymatthew_
SMA BHK Kota Wisata
Add comment