Tidak melulu bersemayam di dalam kelas, kerja praktik yang kental merupakan salah satu pendekatan yang jadi ciri khas Universitas Prasetiya Mulya. Melalui berbagai kegiatan yang seru di tiap semester, mahasiswa langsung “dicemplungkan” ke dunia bisnis nyata di hadapan konsumen yang real. Maka dari itu, mahasiswa pun terus termotivasi untuk berkreasi dan berinovasi untuk menampilkan produk terbaik.
Sebagai salah satu wadah untuk memamerkan karya mahasiswa, S1 Business Prasmul kembali menghadirkan Creatifest di Lippo Mall Puri, Jakarta, pada 14-15 Juli kemarin. Ajang yang telah memasuki tahun keempatnya ini mengusung tema “Happiness and Pleasure” sebagai cerminan inovasi mahasiswa yang menjunjung kebahagiaan masyarakat.
“Happiness and pleasure masyarakat bisa dilihat dari apa yang mereka inginkan, lakukan, dan konsumsi,” tutur Feren Lunardy selaku ketua panitia Creatifest 2018. “Tahun ini, kami ingin memperlihatkan bahwa produk mahasiswa Prasmul bukan hanya bisa memenuhi kedua hal tersebut, tapi juga bermanfaat untuk digunakan sehari-hari.”
Terbuka untuk umum, pengunjung Creatifest 2018 terhipnotis dekorasi colorful yang mempermanis area exhibiton. Karena itu, atmosfer venue pun dipompa dengan perasaan feel-good yang paralel dengan tema acara. Suasana ini cocok untuk menemani kegiatan eksplorasi 45 booth ide kreatif dari mahasiswa semester II yang mengampu mata kuliah Analytical & Creative Thinking, dan 32 produk bisnis mahasiswa semester IV yang sedang menjalankan mata kuliah Business Development.
Nah, penasaran seperti apa saja karya yang ditampilkan di Creatifest 2018? Berikut beberapa booth menarik yang berhasil bikin para pengunjung takjub dan penasaran. Check them out!
Vendorku.com
Baik untuk event, kepanitiaan, atau bahkan perusahaan, kadang ada kesulitan untuk menemukan vendor kaos, stiker, atau merchandise. Dari problem ini, hadir Vendorku.com, sebuah platform online yang menghubungkan customer dengan para vendor. Menjamin layanan yang berkualitas dan aman, Vendorku.com dinobatkan sebagai produk terbaik di bidang Service & IT pada ajang Awarding Night Creatifest 2018!
Mabel
Habis makan malam langsung main pingpong? Menggunakan produk multifungsi dari Mabel, kamu hanya perlu “menyulap” meja makan menjadi arena bermain yang seru! Mabel menghadirkan meja 4in1 yang mencangkup meja makan, meja pingpong, meja hoki, dan meja biliar. Dengan konsep praktis dan minimalis, meja ini dibuat dengan tujuan untuk mengundang kebersamaan dalam keluarga. Tidak lagi deh sibuk dengan handphone saat sedang menyantap masakan Ibu.
Maru
Maru merupakan makeup remover berbentuk masker. Ditujukan untuk perempuan yang sibuk beraktivitas sampai malam, masker ini dapat menyingkat kegiatan cuci muka sebanyak 10-15 menit. Untuk makin menghemat waktu, masker ini dapat digunakan saat perjalanan menuju rumah atau kosan, kemudian dilepas saat sudah sampai tujuan. Bersihkan sedikit dengan air dan voila! Wajah bersih dan segar kembali!
Schön
Sisir berbentuk seperti mouse komputer ini bukan sekadar sisir, tapi juga sekaligus hair tonic, pengering rambut, dan cermin. Selain memiliki grip yang nyaman, ukuran Schön yang kecil memungkinkan untuk menyelipkannya di dalam tas, sehingga rambut kamu selalu tampil maksimal wherever, whenever!
MOVR
Memproduksi tas dan aksesoris lainnya, MOVR menghasilkan karya yang water-repellent alias tahan air, pas untuk dibawa berpergian atau bertualang. Lebih spesial lagi, CEO dari MOVR, Joshua Adriel (S1 Business 2016) berhasil merenggut juara Best CEO saat Awarding Night. Dengan gelar menakjubkan tersebut, pastinya tidak bisa diragukan lagi kualitas produk MOVR.
Kakena
Juga berspesialisasi di bidang bags and wallets, Kakena terinspirasi dari hobi para pendirinya yang gemar traveling. Paling menarik dari Kakena adalah bahan yang digunakan merupakan tenun cork serta kain tenun sebuah daerah di Indonesia. Batch pertama mereka bertajuk Sabda Timur, menggunakan bahan dasar tenun dari NTT. Sedangkan batch kedua, Kisah Dewata, mengambil bahan dasar tenun dari Bali. Kira-kira, batch berikutnya terinspirasi dari daerah mana ya?
Renggih
Fakta mengejutkan: sebagian besar orang tidak tahu apa itu rengginang sebelum melihat bentuk nyatanya. Jadi, untuk mengenalkan salah satu camilan favorit Indonesia ini ke generasi muda, diluncurkan Renggih, bite-size Rengginang dengan beragam rasa, mulai dari yang gurih seperti Belacan Pampis dan Kunir Pedas Pampis, sampai yang manis seperti Pandan Cokelat serta Vanilla Kurma. Nyam!
Ampu
Memberikan inovasi baru terhadap obat pembersih rumah tangga, Ampu merupakan tisu basah yang digunakan untuk bikin dapur kamu kinclong. Bukan cuma praktis, dengan kandungan yang ada di tisu, dapur akan terasa nyaman dan bersih dalam waktu yang singkat. Karena produk yang out of the box ini, tim Ampu dipilih sebagai Best Chemical oleh para juri, lho.
—
Masih banyak lagi produk unik dan inovatif karya mahasiswa Prasmul yang dipamerkan di Creatifest 2018. Tapi jangan menyesal kalau kamu ketinggalan ajang penuh inspirasi ini, pastikan saja kamu datang di Creatifest tahun berikutnya, ya!
Add comment