Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Cendrawasih Papua Menjajaki kerjasama pembukaan Jurusan Pendidikan Ekonomi dan pelatihan kewirausahaan bagi dosen FKIP dengan S1 Prasetiya Mulya.
Kunjungan resmi ke Kampus Prasetiya Mulya BSD pada hari Selasa (25/02) ini diwakili oleh Dr. Nomensen Mambraku selaku Dekan FKIP Uncen dan Prof Dr Happy Lumbantobing, M.
Dalam pertemuan ini, Dr. Nomensen menyampaikan bahwa masih banyak warga Papua termasuk lulusan Uncen yang belum memiliki mindset wirausaha. Untuk meningkatkan jumlah masyarakat Papua yang berwirausaha, lanjut Dr. Nomensen, diperlukan pendidikan wirausaha sejak dini. Disinilah peran guru ekonomi agar bisa menumbuhkan minat wirausaha pada siswa.
Ia pun mengutarakan niatannya untuk segera membuka program studi S1 Pendidikan Ekonomi dan mengirimkan dosennya untuk di-training oleh Prasetiya Mulya. Dr. Nomensen pun mengaku sudah berbicara kepada Rektor Uncen agar matakuliah kewirausahaan di Uncen bisa dioptimalkan dengan baik sebagai sarana latihan bagi mahasiswa yang tertarik berwirausaha.
Sebelumnya,S1 Prasetiya Mulya dan FKIP Uncen pernah berkolaborasi menggelar Seminar entrepreneurship untuk para guru di Papua bertajuk “Membangun Karakter dan Kreativitas Siswa di Papua melalui Pendidikan Kewirausahaan” pada 6 Februari 2014.
Add comment