Dimanja oleh kecanggihan teknologi, masyarakat pun mulai mengadopsi sedentary lifestyle, yang turut berkontribusi pada peningkatan risiko obesitas. Menurut data Riskesdas 2018, prevalensi obesitas meningkat dari 14,8% pada tahun 2007 menjadi 21,8% pada tahun 2018. Tanpa ada tindakan preventif, angka tersebut dapat terus bertambah di beberapa tahun ke depan.
Sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap permasalahan ini, Program Studi S1 Food Business Technology Universitas Prasetiya Mulya menyelenggarakan kompetisi food science, Clave 2019 The Pioneers. Berlangsung pada 3 September 2019 lalu, kompetisi ini ditujukan pada pelajar SMA yang memiliki passion di bidang teknik pangan dan memiliki ide produk untuk membasmi obesitas.
Kompetisi ini juga dibalut dengan seminar bermanfaat bertema “Recipe to NObesity: Tasty Nutritious Food as the Key to Overcome Obesity Level in Indonesia”, yang diisi oleh Dr. Dante. S. Harbuwono, Sp.PD, Ph.D, KEMD (Ketua Himpunan Studi Obesitas Indonesia), dan Yunawati Gandasasmita (Corporate Regulatory Affair Nutrition & Beverage PT Kalbe Farma Tbk).
Avocado Yogurt, salah satu produk yang ikut serta dalam kompetisi.
Add comment