Cerita Prasmul
Future Digital Economy Lab Sebagai Solusi Menghadapi Revolusi 4.0

Future Digital Economy Lab Sebagai Solusi Menghadapi Revolusi 4.0

Jakarta – Masa depan teknologi digital kian mendekat dan terus berkembang. Karena itu, kolaborasi antara institusi pendidikan dengan industri merupakan hal krusial dalam mempersiapkan generasi muda menuju revolusi industri 4.0. Sebagai wadah untuk mengembangkan Sumber Daya Manusia yang inovatif, kreatif, dan modern, Indosat Ooredoo Business meluncurkan Future Digital Economy Lab pada hari Senin (18/3) lalu. Program ini menjadi bentuk dukungan Indosat Ooredoo Business terhadap gerakan pemerintah Indonesia dalam menghasilkan Sumber Daya Manusia berkualitas.

Memegang prinsip “collaborative learning by enterprising“, Universitas Prasetiya Mulya menjadi salah satu dari 9 perguruan tinggi yang turut bergabung bersama Indosat Ooredoo Business. Sesuai dengan learning process di Prasetiya Mulya, Future Digital Economy Lab menghadirkan ekosistem baru dengan cara learning by doing. Selain itu, sarana tersebut juga berguna agar pelajar dapat saling berkolaborasi dalam penyempurnaan ide, inovasi, serta inkubasi beragam use case tepat guna berbasis IoT.

“Kami berharap laboratorium ini dapat meningkatkan perekonomian bangsa yang mandiri menuju kekuatan ekonomi ke-5 dunia,” ungkap Chris Kanter selaku President Director & CEO Indosat Ooredoo.

Di masa yang akan datang, laboratorium ini dapat menggerakkan program-program untuk pengembangan talenta. Menyediakan referensi desain produk dan solusi guna menjawab kasus-kasus IoT skala industri, laboratorium ini bisa dimanfaatkan untuk bidang produk, layanan, manufaktur, sampai marketing. Tak hanya itu, Future Digital Economy Lab juga menjadi tempat pengujian beragam perangkat IoT dan sandbox untuk mendapatkan sertifikasi perangkat, menghasilkan intellectual property, dan jadi lokasi bertemu antara produsen serta pengguna.

Mendukung penuh program Future Digital Economy Lab, Universitas Prasetiya Mulya ingin mendorong kreatifitas mahasiswa dalam berkarya dan membukakan mereka pintu menuju peluang di berbagai industri bangsa. Dengan hasil yang nyata dan berkualitas, laboratorium ini diharapkan dapat menjawab problem perekonomian Indonesia.

mm

Sky Drupadi

Add comment

Translate »