Tahun baru, resolusi baru! Bicara mengenai resolusi, sepertinya salah satu resolusi favorit di setiap pergantian tahun ialah hidup lebih sehat. Kesehatan merupakan salah satu modal utama untuk mencapai mimpi dan target kedepan. Untuk itu, Universitas Prasetiya Mulya sadar betul akan pentingnya kesehatan fisik bagi setiap warga Prasmul.
Sedikit throwback, setiap tahunnya Prasmul punya ajang kompetisi olahraga antar mahasiswa yaitu Liga Prasmul. Selain sebagai ajang olahraga, Liga Prasmul juga diadakan sebagai upaya penyaluran bakat serta momen interaksi dan kolaborasi antar mahasiswa di Universitas Prasetiya Mulya.
Liga Prasmul 2016 kemarin diadakan dalam 25 hari dengan 7 pertandingan. Menariknya, tak hanya basket, catur, futsal, tenis meja, dan badminton yang dilombakan dalam liga Prasmul, olahraga online atau eSports seperti Dota dan FIFA pun ikut memeriahkan liga antar Prasmulyan ini.
Ini dia potret keseruan Liga Prasmul 2016!
Demikian cuplikan Liga Prasmul 2016. Tahun ini, Liga Prasmul 2016 telah menunjukkan bahwa kekompakkan antar peserta dan penonton merupakan salah satu kunci keberhasilan. Tetap sehat dan tetap semangat, sampai berjumpa di Liga Prasmul tahun depan!.
Add comment