Jakarta – 30 November 2016. Upaya untuk hidup lebih ramah lingkungan di Indonesia telah digaungkan oleh berbagai sektor dengan menempuh beragam cara, salah satu metodenya adalah pengembangan teknologi pengolahan limbah industri untuk menjadi produk daur ulang yang bermanfaat bagi manusia dan lingkungan.
Sebagai Institusi pendidikan yang berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata bagi Indonesia, Universitas Prasetiya Mulya berupaya memberikan jawaban atas permasalahan energi dan lingkungan dengan mengkaji dan mengembangkan teknologi energi terbarukan yang disertai pemanfaatan energi yang lebih optimal melalui Program Studi S1 Energy Engineering yang akan dibuka pada 2017 mendatang.
Dalam mempersiapkan program belajar mengajar yang lebih nyata dan praktikal, Universitas Prasetiya Mulya melakukan kesepakatan kerjasama dengan PT Dynapack Indonesia melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) yang berlangsung di Universitas Prasetiya Mulya, BSD Campus, Kavling Edutown I.1, Jl. BSD Raya Utama, BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten.
Sebagai informasi, PT Dynapack Indonesia, yang merupakan bagian dari Dynapack Asia adalah perusahaan kemasan dan komponen plastik terkemuka di Indonesia, maupun Asia. Dynapack Asia mendesain dan memproduksi botol, tabung, sistem penutupan, ember dan kemasan lainnya yang disesuaikan untuk konsumen dan industri bermerek.
Penandatanganan Nota Kesepahaman ini diwakili oleh Prof. Dr. Djisman Simandjutak selaku Rektor Universitas Prasetiya Mulya dan Ibu Emmeline Hambali selaku Director PT Dynapack Indonesia. Turut hadir dalam acara tersebut Dr. Ida Juda Widjojo selaku Wakil Rektor IV Bidang Kerjasama Eksternal Universitas Prasetiya Mulya, Ibu Deva Dharmapuspa selaku Supply Chain Associate Director, Faculty Member School of Applied STEM (Science, Technology, Engineering and Mathematics) Universitas Prasetiya Mulya serta segenap tenaga ahli PT Dynapack Indonesia.
Ruang lingkup kerjasama antara dua perusahaan ini meliputi dua aspek, yang pertama adalah edukasi. PT Dynapack Indonesia akan memberikan program internship, factory visit dan guest lecturer yang ditujukan bagi mahasiswa S1 Prasetiya Mulya. Ibu Emmeline mengungkapkan “We invested in education because it is our social responsibility as an organization to create impact and contribute to society, not only in the present but in the future”.
Add comment