MOSE ( Movement on Social and Environment) adalah salah satu project dibawah naungan Student Board Prasmul yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kontribusi mahasiswa Prasmul dalam bidang sosial dan lingkungan.
MOSE kembali menyelenggarakan program bertajuk ‘COOL: Caring for Our Ocean Life), tepatnya pada 10 hingga 11 Juni 2017 di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu. Acara ini sekaligus menjadi penutup program kerja MOSE pada tahun ini.
Menyadari bahwa keberadaan penyu, spesies yang sudah ada sejak 200 juta tahun yang lalu, kini mulai terancam, maka COOL diselenggarakan sebagai kontribusi nyata Prasmulyan untuk mendukung kampanye World Turtle Day yang jatuh pada 23 Mei 2017.
Selama 2 hari lamanya, mahasiswa Prasmul dihadapkan dengan serangkaian kegiatan menarik, salah satunya adalah konservasi penyu. Pelestarian hewan yang masuk dalam jajaran 10 Sumber Daya Prioritas penyeimbang ekosistem laut ini diwujudkan dengan pelepasan tukik (bayi penyu) ke lautan bebas. Selain itu, para peserta juga diajak melihat penangkaran tukik dan mendapatkan informasi seputar penyu.
Berada di Pulau Pramuka, belum lengkap rasanya jika tidak melakukan snorkeling. Rombongan bersama-sama menaiki kapal kecil untuk dibawa ke lokasi snorkeling dan melihat langsung keindahan alam Kepulauan Seribu. Antusiasme saat mengikuti snorkeling terlihat dari banyaknya peserta dan panitia yang turut serta. Acara snorkeling ini bertujuan untuk memberikan hiburan singkat kepada para peserta dan panitia sekaligus memberikan pelajaran untuk menghargai ekosistem laut yang beragam.Kapalpun melanjutkan perjalanan ke penangkaran berbagai macam biota laut mulai dari ikan hiu, kerapu, hingga sea urchin atau yang akrab dipanggil “bulu babi.”
Sekembalinya para peserta di Pulau Pramuka, mereka kemudian dihidangkan santap malam berupa barbeque.Penghujung malam diakhiri dengan diterbangkannya lampion dengan harapan terwujudnya program kerja MOSE yang lebih baik di periode-periode berikutnya.
Acara COOL dengan tagline “Take Action, Make a Difference” ini berhasil dilaksanakan dengan sukses. Seluruh perwakilan dari MOSE 2016-2017 mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang ikut serta dalam menyukseskan acara ini. Sampai jumpa di #PrasmulyanMovement berikutnya di periode MOSE 2017-2018. Jangan lupa untuk selalu #JoinTheMovement bersama MOSE. (*mose & *vio)
Add comment