Cerita Prasmul
Tim Bisnis Prasetiya Mulya Terbaik di BPC Entre Expo 2014

Tim Bisnis Prasetiya Mulya Terbaik di BPC Entre Expo 2014

Mahasiswa S1 Bisnis Prasetiya Mulya berhasil meraih hasil terbaik sebagai juara 1 dan 2 dalam Kompetisi Tingkat Nasional Entre Expo 2014 — Business Plan Competition yang babak Hall of Fame-nya diselenggarakan di Grand Indonesia Shopping Town pada 21 — 23 November 2014 oleh President University. Juara pertama diraih Copycino, usaha creative marketing  yang dibesut oleh Richard Kuncara, Abdurrohman, dan Theodorus Ega (Mahasiswa S1 Business 2012)

Pada babak presentasi final yang dilakukan di President University pada tanggal 19 November 2014 ada dua tim dari Prasetiya Mulya yang lolos ke Top 5, yaitu Copycino dan Radiant.

Meski lebih muda dari tim Copycino, Tim Radiant yang beranggotakan Dennis Setiawan, Michael Kevin, Raymond Eric Himawan (semuanya mahasiswa S1 Business 2013) mampu membuktikan diri untuk meraih gelar juara kedua. 

Congrats for both team!

 

Add comment

Translate »