Cerita Prasmul
Wisuda Prasmul 2017: 942 Wisudawan Berkomitmen dalam Pemajuan Bangsa

Wisuda Prasmul 2017: 942 Wisudawan Berkomitmen dalam Pemajuan Bangsa

Jakarta – 14 Desember 2017. Universitas Prasetiya Mulya secara nyata memberikan sumbangsih dalam mencetak lulusan profesional dan berkualitas yang berkomitmen dalam pemajuan dunia usaha. Pada Kamis, 14 Desember 2017 lalu, Prasmul secara resmi mewisuda 942 orang yang terdiri dari 293 orang lulusan program Magister Manajemen (MM), 593 orang lulusan program Sarjana Ekonomi (SE) jurusan Manajemen (Bisnis, Pemasaran dan Keuangan & Perbankan) dan 56 orang lulusan program Sarjana Ekonomi (SE) jurusan Akuntansi.

Prosesi Wisuda Prasmul 2017.

Acara yang diselenggarakan di Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta ini menghadirkan pula Prof. Lim Chong Yah (Emeritus Professor Nanyang Technological University and National University of Singapore, Singapore) yang memberikan pidato ilmiah mengenai Economic Development.

Prof. Lim Chong Yah menyampaikan pidato ilmiah seputar ekonomi pembangunan.

Dalam kesempatan yang berbahagia ini Prof. Lim menyampaikan, “Prasetiya Mulya dengan lulusannya yang berprestasi diharapkan dapat membantu Indonesia dalam menghadapi berbagai persoalan dan proses menghadapi industrialisasi dalam ekonomi pembangunan yang sangat pesat ini.”

Hal ini sejalan dengan pernyataan Bapak Edwin Soeryadjaya selaku Wakil Ketua Pembina Yayasan Prasetiya Mulya yang mengatakan bahwa lulusan dari Prasetiya Mulya diharapkan dapat menjadi penyeimbang dan bagian dari kekuatan Indonesia dalam menghadapi tantangan di masa depan. (Baca juga: Wisuda Prasmul 2016 )

Pada acara wisuda ini, disematkan juga beberapa penghargaan kepada wisudawan terbaik Universitas Prasetiya Mulya jenjang magister dan sarjana. Diantaranya penghargaan Outstanding Academic Achievement, Best Contribution dan Cum Laude di masing-masing program studi. Tahun ini, rekor Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi diraih oleh Stephanus Tanudjaja alumnus Magister Management Strategic Innovation dengan IPK 4.00 di jenjang magister dan pada jenjang sarjana diraih oleh Sacarissa Salim alumnus S1 Accounting dan Irene Natalie alumnus S1 Finance dengan IPK 3,91.

Peraih IPK Tertinggi (Ki-Ka): Sacarissa Salim beserta orang tua, Prof. Lim Chong Yah, Bpk. Sofjan Wanandi (Dewan Pembina Yayasan Prasetiya Mulya), Prof. Dr. Djisman Simandjuntak, Irene Natalie beserta orang tua, dan Bapak Stephanus Tanudjaja beserta istri.

Salah satu peraih penghargaan Outstanding Academic Achievement and Best Contribution yaitu Stephanie Regina merasa 4 tahun menempuh pendidikan di Prasmul sangat berkesan terutama dalam meningkatkan kompetensi dirinya. “Berkuliah di Prasetiya Mulya benar-benar membantu saya untuk menumbuhkan semangat kepemimpinan dan kolaborasi. Sistem belajar-mengajar di Prasetiya Mulya memungkinkan saya bukan hanya belajar mengenai dasar teori ilmu, namun juga mempraktekannya dalam berbagai proyek kegiatan kelompok dan kompetisi. Saya belajar bekerjasama dalam sebuah tim, belajar mengkolaborasikan ide dan menemukan sebuah solusi dari permasalahan yang ada. Prasetiya Mulya juga mengajarkan untuk menjadi pemimpin, misalnya dalam kegiatan kemahasiswaan, kepanitiaan dan komunitas.”

Seremonial Ulos merupakan bentuk apresiasi Prasetiya Mulya kepada Prof. Lim Chong Yah.
Tatra Sasikirana membawakan tari Janger Bali dalam rangkaian wisuda Prasmul 2017.

 

 

 

 

 

 

Seluruh jajaran civitas academika Universitas Prasetiya Mulya mengucapkan selamat atas keberhasilan wisudawan dan wisudawati dalam meraih gelar Sarjana Ekonomi dan Magister Manajemen. Semoga gelar yang telah diraih membawa dampak baik dan dapat berkontribusi untuk mencerdaskan bangsa dan pemajuan dunia usaha melalui ilmu terapan di Indonesia. (*DDN)

Add comment

Translate »